Makassar |Antusias warga Jalan Veteran Lrg 77, Kelurahan Maricayya Selatan, Kecamatan Mamajang, memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-414 Kota Makassar pada Selasa, (9/11) dengan mengusung tema Recovery Untuk Masa Depan.
Kegiatan ini diisi dengan disuguhkan kuliner kue khas Makassar Taripang dan meminum kopi dan teh di lorong bersama-sama, Hal ini sebagai kebangkitan kota Daeng sejalan dengan tema yang diusungnya.
Kegiatan ini, dihadiri oleh Camat Mamajang, Edward Supriawan dan Lurah Maricayya, Hasfirama Hafid dan Ketua Komunitas Pemuda Celebes. dan RW/RT beserta dengan tokoh masyarakat setempat.
Ketua Komunitas Pemuda Celebes Muh Natsir dg Nassa, mengatakan menikmati kue taripang dan meminum kopi bertujuan untuk mencintai kota Daeng, dan sebagai simbol kebangkitan ekonomi.
” Kegiatan sederhana ini, salah satunya menikmati kopi dan kue taripang mengangkat nilai semangat kota Daeng sebagai kebersamaan dalam mewujudkan Recovery Untuk Masa Depan,” Ujar dg Nassa saat ditemui oleh awak media.
” Kita berharap dengan momentum ini, menjadi semangat dan kekompakkan warga terus kompak” tandasnya.
Disamping itu, juga terlihat warga sambil berpakaian adat Bugis-Makassar sambil menyuguhkan berbagai macam kue tradisional. (Ns)