Bupati Maros Chaidir Syam Terima Penghargaan Pendidikan dari Pj Gubernur Sulsel

blank

Kameraliputan.com — Sulsel — Pada Puncak Hari Pendidikan Nasional yang dihelat di Halaman Rumah Jabatan Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Kamis (02/05/2024), Bupati Kabupaten Maros, Dr. H.A.S. Chaidir Syam, S.IP., M.H., dianugerahi Penghargaan Pendidikan oleh Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan, Dr. Bahtiar Baharuddin, serta beberapa pejabat penting lainnya.

Chaidir Syam menerima penghargaan atas perjuangannya dalam mendorong hadirnya Peraturan Daerah (Perda) Literasi di Kabupaten Maros. Penghargaan ini diserahkan secara langsung kepada perwakilan Chaidir Syam, H.A. Azis, Asisten Sekretaris Daerah (Sekwilda) Kabupaten Maros, dalam perayaan Hari Pendidikan Nasional.


blank

Selain Chaidir Syam, sejumlah tokoh penting lainnya juga menerima penghargaan serupa, termasuk Wakil Ketua MPR RI Dr. H.M. Amir Uskara dan Tokoh Literasi Bachtiar Adnan Kusuma. Bachtiar Adnan Kusuma, penerima penghargaan tertinggi dari NJDP Perpustakaan Nasional RI, mengapresiasi langkah Pj Gubernur dan Dinas Pendidikan Sulawesi Selatan dalam menghargai setiap upaya yang dilakukan oleh tokoh-tokoh pendidikan di daerah.

“Saya memberi apresiasi yang tinggi kepada Pak Kadis, Sekdis, Kabid GTK, para Kabid, dan keluarga besar Dinas Pendidikan Sulsel yang begitu keren menggelar karpet merah bagi tokoh-tokoh penggerak literasi pendidikan di Sulsel,” kata Bachtiar Adnan Kusuma.

Menjelaskan pentingnya pemberian penghargaan ini, Dr. Drs. H. Muhlis Mallajareng, M.M., Kabid Pendidikan dan Tenaga Kependidikan Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, menyatakan bahwa penghargaan tersebut mencerminkan komitmen Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dalam mengembangkan pendidikan di wilayahnya.

“Pemberian penghargaan Hardiknas Tahun 2024 ini mengacu pada kebijakan nasional dan provinsi dalam pembangunan di Sulawesi Selatan. Dengan dukungan optimal dari berbagai pihak, termasuk tokoh-tokoh Sulawesi Selatan, kita dapat mewujudkan pendidikan yang lebih maju di daerah ini,” ujar Muhlis.

WhatsApp
Facebook
Twitter

Berita Terkait: