Kameraliputan.com — Maros — Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Maros menggelar seleksi penerimaan anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), Jumat (01/03/2024).
Kepala Kesbangpol Maros Eldrin Saleh Nuhung mengatakan saat ini seleksi penerimaan anggota paskibraka sudah memasuki tahap Computer Assisted Test (CAT).
“Sebelum sampai pada tahap CAT ini, ada 335 pelajar yang lulus administrasi. Tapi hanya 243 yang berhasil mengikuti CAT, 92 pelajar lainnya dinyatakan gugur karena tidak memenuhi persyaratan tinggi badan atau menderita buta warna,” ujar Eldrin.
Selanjutnya kata Eldrin, peserta yang lulus CAT akan mengikuti lagi Tes Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (TWK), serta Tes Intelegensia Umum (TIU).
“Pelajar yang lulus (CAT, TWK dan TIU) akan melanjutkan ke tahap tes kesehatan pada tanggal 2-3 Maret, tes parade pada tanggal 4 Maret, dan tes Baris Berbaris pada tanggal 5 Maret. Tahapan selanjutnya meliputi tes Kesemaptaan dan tes kepribadian serta wawancara pada tanggal 6-9 Maret,”urainya.
Eldrin memastikan bahwa proses seleksi dilakukan secara transparan dan hasilnya akan dilaporkan dan dimonitor ke pusat. Mantan Kadisdukcapil Maros ini berharap agar para peserta dapat menunjukkan bakat dan potensi sebagai calon paskibraka dengan baik.
Sementara itu, Bupati Maros, AS Chaidir Syam memberikan selamat kepada 243 pelajar yang telah lulus tahap administrasi dan ikut CAT.
“Seleksi ini dipantau langsung oleh Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP). Tidak ada campur tangan dari tim seleksi atau istilah kedekatan secara pribadi. Kalian semua adalah generasi penerus kami,” ujarnya.
Bupati Chaidir berharap agar setiap tahapan tes dapat dilalui dengan baik oleh para calon paskibraka, dengan menjaga kesehatan dan memberikan upaya terbaik untuk mengharumkan keluarga serta Kabupaten Maros. (***)